USD Akreditasi A English Version Alumni Email USD

USD Sediakan Fasilitas Bagi Para Pemburu Pekerjaan

diupdate: 5 tahun yang lalu


Biro Pengembangan Karir dan Kerjasama Alumni (BPKKA) Universitas Sanata Dharma (USD) bekerjasama dengan Fakultas Farmasi USD mengadakan Mini Job Fair pada Selasa (7/8) hingga Rabu (8/8). Penyelenggaraan Mini Job Fair merupakan bentuk kepedulian USD terhadap para mahasiswa lulusannya. Mini Job Fair yang sudah diadakan sebanyak sepuluh kali ini, dihadiri oleh tiga belas perusahaan yang bergerak di bidang Farmasi dan Rumah Sakit. Meskipun begitu, lowongan perkerjaan yang dibutuhkan oleh masing-masing perusahaan yang hadir tidak hanya terfokus bagi mahasiswa farmasi saja, tetapi juga bagi mahasiswa dari banyak jurusan lain.

Menurut pernyataan Bapak Martono selaku Kepala BPKKA USD, Mini Job Fair pertama diadakan pada tahun 2014 sebagai perbaikan dari kegiatan serupa, yakni campus hiring. Sistem kerja campus hiring untuk mencari lulusan dari bidang farmasi dan apoteker dirasa kurang efektif. Pasalnya, kegiatan campus hiring diikuti oleh lima perusahaan pada hari yang berbeda. Satu perusahaan mendapat waktu satu hari penuh berturut-turut. Oleh karena itu, mahasiswa yang ingin melamar pekerjaan lewat campus hiring harus mengikuti seluruh tes seleksi dan wawancara di berbagai perusahaan pada hari yang berbeda. Akibatnya, para mahasiswa yang mengikuti tes dan wawancara di kegiatan campus hiring tidak dapat melakukannya secara maksimal, “saat itu alumni apoteker harus melakukan lima kali tes. Tes pada hari pertama sampai kedua masih lancar, tetapi begitu tes di hari ketiga dan seterusnya sudah mulai tidak fokus, karena sudah mengikuti tes dua hari sebelumnya. Akhirnya, hasil yang muncul bukan hasil sebenanrya karena sudah kelelahan.” Kata Pak Martono menjelaskan. “Lalu kita mengadakan salah satu alternatifnya, yakni Job Fair. Kita mengundang mitra perusahaan di hari yang sama, lalu kita menghadirkan alumnus di hari yang sama. Harapannya para alumni bisa memilih dan dipilih.” lanjutnya.

Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sifatnya terbuka untuk umum dan tanpa dipungut biaya. Hal ini merupakan wujud USD sebagai universitas yang inklusif dan peduli terhadap seluruh generasi muda penerus bangsa. Terbukti, kegiatan ini dikunjungi oleh banyak mahasiswa dari luar USD. Selain sebagai wujud keterbukaan diri, Mini Job Fair ini juga merupakan kesempatan yang baik untuk mengenal mitra USD, khususnya Fakultas Farmasi, “kami terbuka (untuk) mengundang semua pihak di luar USD bisa memanfaatkan kesempatan ini untuk bertemu dengan mitra Fakultas Farmasi yang pada saat ini berada di sini untuk (melakukan) rekrutmen tenaga kerja, baik apoteker maupun non apoteker, bagi perusahaan yang bersangkutan.” ujar Dekan Fakultas Farmasi USD, Ibu Yustina.

Eka, seorang mahasiswa lulusan Universitas Gajah Mada (UGM), menyebutkan bahwa Mini Job Fair yang diadakan oleh USD ini terbilang unik dan sangat jarang ditemukan di Yogyakarta. Hal ini Eka sampaikan karena menurutnya tidak banyak universitas bersedia mengadakan Job Fair  yang diisi khusus oleh perusahaan-perusahaan bidang Farmasi, Apotek, dan Rumah sakit. Bagi Eka ini merupakan pengalaman dan kesempatan yang baik untuk mengenal lebih dekat mengenai lapangan pekerjaan yang sesuai dengan keahliannya. Selain Eka, Aji seorang mahasiswa lulusan Program Studi Apoteker USD yang menjadi salah satu pengunjung Mini Job Fair tahun ini. Aji secara pribadi mengatakan bahwa dari tahun ke tahun Mini Job Fair yang diadakan oleh USD selalu mengalami peningkatan, “Kalau menurut saya dibandingkan tahun sebelumnya, tahun ini lebih hebat lebih ramai dan menurut saya USD hebat karena dapat memfasilitasi mahasiswa untuk memperoleh pekerjaan.” Aji juga merasa bangga karena tiga belas perusahaan yang berpartisipasi dalam Mini Job Fair USD adalah perusahaan besar dari Indonesia yang banyak diminati oleh mahasiswa, seperti PT. Dexa Medica, PT. Novell Pharmaceutical, Rumah Sakit Eka Hospital, dan lain sebagainya.

Apresiasi pada USD tidak hanya datang dari peserta, perusahaan yang ikut serta dalam Mini Job Fair pun merasa puas karena sudah terfasilitasi dengan baik oleh USD, “untuk farmasi di Jawa Tengah kami hanya mengadakan di USD untuk swasta, karena kita punya universitas favorit.” ujar HRD PT. Novell Pharmaceutical. Selain itu, banyak alumni USD yang sudah bekerja di PT. Novell Pharmaceutical, “alumni USD itu kerjanya cepat, adaptasinya juga bagus, selain itu penyelesaian masalahnya juga bagus. Jarang mendengar mereka (alumni USD) mengeluh kepada saya.” tambah HRD PT. Novell Pharmaceutical.

(GFAN & MADL)

  kembali