= Pengabdian Internal =

- Tahun 2022

Layanan Permohonan Kerjasama Magang dari PT Pharos Indonesia (Dr. apt. Yustina Sri Hartini, M.Si)

Oleh:
  • 1. Dr. apt. Yustina Sri Hartini, M.Si
  • 3. Dr. apt. Agatha Budi Susiana Lestari, M.Si
  • 2. Dr. apt. Dewi Setyaningsih, M.Sc
  • apt. Michael Raharja Gani, M.Farm.

Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang sudah cukup lama mengabdi bagi Pendidikan calon Apoteker Indonesia. Saat ini FF USD mengelola 3 prodi dengan jumlah mahasiswa aktif sekitar 850 orang, dan telah meluluskan alumni sekitar 2861 apoteker dan 12 Magister lulusan prodi Magister Farmasi. Selain dari internal USD, proses pembelajaran mahasiswa didukung oleh pihak eksternal. Universitas Sanata Dharma membuka peluang bagi para mitra untuk bekerjasama bagi kepentingan semua pihak. PT Pharos Indonesia merupakan salah satu industri Farmasi ternama di Indonesia. Tuntutan pemerintah bagi dunia industri untuk memfasilitasi magang mahasiswa mendorong PT Pharos Indonesia untuk bekerjasama dengan FF USD dalam menyiapkan magang bagi mahasiswa. Dalam rangka pelaksanaan ketentuan pemerintah tentang magang bagi mahasiswa dan sebagai perwujudan bentuk kerjasama dengan mitra, FF USD menyetujui permintaan tersebut. Terkait hal tersebut dilakukan penyampaian informasi dan penyamaan persepsi untuk kegiatan magang mahasiswa.
Berhubung kondisi pandemi masih melanda dan di Daerah Istimewa Yogyakarta masih memberlakukan PPKM maka pelaksanan fasilitasi permintaan kerjasama magang dari PT Pharos Indonesia dilakukan dengan tatap muka secara daring menggunakan zoom. Telah terlaksana kegiatan pengabdian kepada masyarakat dari Fakultas Farmasi USD kepada PT Pharos Indonesia pada Kamis 13 Januari 2022. Fakultas Farmasi USD menugaskan Dr. apt. Yustina Sri Hartini, M.Si., Dr. apt. Dewi Setyaningsih, M.Si, Dr. Agatha Budi Susiana Lestari, M.Si., dan apt. Michael Raharja Gani, untuk menerima pihak PT Pharos Indonesia. Persiapan dan koordinasi dilakukan oleh tim, sejak masuknya surat pengajuan pertemuan dari PT Pharos Indonesia hingga pelaksanaan tatap muka secara daring pada hari Kamis, 13 Januari 2022. Tim pengabdi menyampaikan paparan terkait tata kelola FF USD terutama terkait kegiatan kemahasiwaan, dan pihak PT Pharos Indonesia menyampaikan beberapa pertanyaan terkait terutama untuk penyiapan pelaksanaan magang mahasiswa di PT Pharos Indonesia.

Kembali