Berita

Kunjungan Dosen PIO dan Karyawan Fak. Psikologi Ke UNPAD & UNIKA ATMAJAYA

Dosen PIO dan Karyawan Fak. Psikologi pada tanggal 20 & 21 Oktober mengunjungi UNPAD & UNIKA ATMAJAYA untuk bertukar wawasan tentang Pengelolaan Sistem Layanan dan  membuka kemungkinan  kerjasama dan bimbingan peneltian dalam Bidang PIO.

Dosen Fak. Psikologi terdiri dari Minta Istono, M.Si., T.M. Raditya H, M.Psi. , Paschedona Henrietta P.D.A.D.S. , M.Si., R. Landung E.P., M.Psi. dan Karyawan yang terdiri dari M.B. Rohaniwati, Gandung W., P. Mujiyana berangkat dari Yogyakarta pada Rabu, 19 Oktober 2016 pukul 20.00. Sampai di Kota Bandung pada kamis, 20 Oktober 2016 pukul 04.00. Kunjungan ke UNPAD Jatinangor  dimulai pukul 09.00 WIB. Rombongan Fak. Psikologi  ditemui oleh  Wakil dekan Fak. Psikologi UNPAD , Dosen-Dosen PIO serta KTU Fak. Psikologi. Disampaikan oleh Bapak Wakil Dekan II bahwa Ibu Dekan dan Wakil Dekan I tidak dapat menyambut rombongan Fak. Psikologi USD karena sedang ada pertemuan dengan Rektorat. Dalam kesempatan tersebut hadir pula Prof Suryana.  Dosen Fak. Psikologi berbicara banyak mengenai penelitian-penelitian PIO serta kemungkinan kerjasama atau bimbingan penelitian. Staf Karyawan diajak oleh KTU Fak. Psikologi UNPAD untuk bertukar wawasan tentang pengelolaan Fakultas di Ruang tersendiri.  Karyan Fak. Psikologi diajak untuk melihat Tata Kelola Ruang, Tata Kelola Arsip di Fak. Psikologi UNPAD  serta diajak melihat Ruang Psikologi Eksperimen serta Ruang Assesmen. Kunjungan berakhir sekitar pukul 11.30 WIB.

Kunjungan berikutnya adalah ke BPIB. Kunjungan ke BPIB diterima oleh Kepala BPIB Prof. Tubagus. , Dosen Fak. Psikologi UNPAD, Praktisi / Psikolog serta Staf Karyawan. Dalam kesempatan tersebut dijelaskan mengenai sejarah tentang BPIP, tata kelola layanan , klien-klien BPIB , layanan sosial dan lain sebagainya. Beberapa hal juga diungkapkan oleh Dosen-Dosen Fak. Psikologi USD tentang keterlibatan dalam layanan assesmen di P2TKP Universitas Sanata Dharma. Kunjungan di BPIB berakhir sekitap pukul 14.30. Rombongan membelah kota bandung yang super macet menuju ke sentra kawasan kuliner untuk menemui beberapa alumni. Engger dan JB Anggono menemui rombongan Fak. Psikologi sekaligus makan malam.

Hari Jum’at, 21 Oktober 2016 pukul 04.30 WIB Rombongan Fak. Psikologi menuju ke UNIKA ATMAJAYA. Pukul 08.30 rombongan sudah sampai di UNIKA ATMAJAYA disambut oleh Ibu Debri Pristinella yang sudah menjadi Dosen di UNIKA ATMAJAYA. Rombongan di ajak masuk ke Ruang Rapat Fak. Psikologi UNIKA ATMAJAYA yang sudah di tunggu oleh Dosen PIO ATMAJAYA dan Wakil Dekan Fak. Psikologi. Disampaikan bahwa Fak. Psikologi UNIKA ATMAJAYA ada rencana untuk pindah ke kawasan BSD. Disampaikan juga bahwa pengajaran di Fak. Psikologi diintegrasikan dengan Tridarma berupa Penelitian serta Pengabdian masyarakat. beberapa penelitian  menggandeng PEMDA DKI dalam membentuk warga BINAAN sehingga unsur-unsur PIO, Kesehatan , Sosial dapat berperan. Dalam penelitian yang dikerjakan , banyak melibatkan mahasiswa . Dalam Ruang terpisah Karyawan Fak. Psikologi diajak bertukar wawasan dengan Wakil Dekan Fak. Psikologi tentang tatakelola Fakultas. Disampaikan bahwa sangat penting menempatkan karyawan sesuai dengan bidang atau kemampuannya dengan memberikan pembekalan-pembekalan sebelumnya di tingkat universitas.  Administrasi yang dibangun menggunakan system yang terintegrasi dari Fakultas ke Universitas.  Bapak Wakil Dekan mengajak karyawan melihat Ruang Lab. Psikologi. Kunjungan berakhir pukul 12.00.

------ muji---------------


kembali