Teknik Elektro

Fakultas Sains dan Teknologi - Universitas Sanata Dharma

PROFILE

Tujuan
  1. Menghasilkan sarjana Teknik Elektro yang:
    1. Mempunyai kompetensi dalam hal mengidentifikasi, menganalisis, dan menyelesaikan permasalahan di bidang elektro khususnya bidang kendali dan telekomunikasi.
    2. Mempunyai tanggung jawab profesi, etika, dan sosial.
  2. Menghasilkan penelitian dan pengabdian kepada masyakat di bidang elektro khususnya bidang kendali dan telekomunikasi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

 

 

SASARAN

Sasaran Program Studi Teknik Elektro, FST, USD dijabarkan dalam sasaran jangka pendek (empat tahun) dan sasaran jangka panjang (lima belas tahun).

  1. 1.      Sasaran Jangka Pendek
    1. Meningkatnya kualitas mahasiswa dan daya saing lulusan di tingkat nasional.
    2. Meningkatnya kualitas pengelolaan tridharma Program Studi.
    3. Meningkatnya kualitas layanan Program Studi.
    4. Semakin mengkristalnya identitas Program Studi di tingkat nasional.
  2. 2.      Sasaran Jangka Panjang
    1. Meningkatnya daya saing lulusan di tingkat internasional.
    2. Meningkatnya daya saing sumber daya manusia di tingkat internasional.
    3. Meningkatnya kualitas layanan Program Studi hingga bertaraf internasional.
    4. Semakin mengkristalnya identitas Program Studi di tingkat internasional.

 

STRATEGI PENCAPAIANSASARAN JANGKA PENDEK(2015-2018)

Untuk menjamin tercapainya sasaran-sasaran jangka pendek yang telah dirumuskan, maka dipilih beberapa strategi beserta kegiatan-kegiatannya. Meskipun strategi-strategi maupun kegiatan-kegiatan yang dipilih terlihat dijabarkan khusus untuk mendukung pencapaian sasaran tertentu, tetapi diyakini keberhasilan pelaksanaannya mampu mendukung pencapaian sasaran-sasaran yang lain. Strategi maupun kegiatan terpilih yang terkait dengan masing-masing sasaran dijabarkan sebagai berikut:

 

No

Sasaran jangka Pendek

Strategi Pencapaian

1

Meningkatnya kualitas mahasiswa dan daya saing lulusan di tingkat nasional.

Pengembangan keunggulan Program Studi melalui kurikulum.

2

Meningkatnya kualitas pengelolaan tridharma Program Studi.

Pemberdayaan sivitas akademik dalam pengelolaan tridharma.

3

Meningkatnya kualitas layanan Program Studi.

Peningkatan kualitas tatakelola.

4

Semakin mengkristalnya identitas Program Studi di tingkat nasional.

Peningkatan intensitas keterlibatan Program Studi dalam berbagai isu nasional khususnya yang terkait dengan isu pendidikan dan kesejahteraan rakyat.

 

© 2024 - Teknik Elektro - Fakultas Sains dan Teknologi - Universitas Sanata Dharma Yogyakarta