Universitas Sanata Dharma

Fakultas Sains dan Teknologi

Loading

BERITA KEGIATAN

Latihan Dasar Kepemimpinan Program Studi Teknik Informatika Universitas Sanata Dharma
Informatika | 11 January 2013

Dalam rangka regenerasi kepengurusan HMJTI 2013, Teknik Informatika mengadakan LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) yang merupakan program kerja tahunan HMJTI (Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika).

LDK ini bertujuan untuk mempersiapkan pengurus-pengurus baru HMJTI 2013 – 2014 sehingga mereka bisa menyiapkan diri menjadi seorang pengurus HMJTI, apa saja program kerjanya, bagaimana cara pembuatan proposal, dan sebagainya. Mengangkat tema “Kepemimpinan dalam Kebersamaan” diharap setiap mahasiswa yang nantinya menjadi pengurus HMJTI 2013 – 2014 bisa mengerti tanggung jawab sebagai pemimpin dengan keberagamaan karakter yang ada di Teknik Informatika USD yang akan menciptakan suatu kebersamaan.

Berlokasi di Wisma Merpati, Kaliurang bersama dengan 16 peserta LDK, beberapa mahasiswa yang menjadi panitia, dan 3 fasilitator yang merupakan mahasiswa Program Studi Psikologi USD, kita berdinamika selama 2 hari, Sabtu-Minggu 17-18 November 2012. Berbagai kegiatan dari perkenalan HMJTI, materi kepemimpinan, materi manajemen diri, api unggun, dan outbond yang mendukung terselenggaranya acara berjalan dengan lancar dan baik. Peserta begitu antusias dalam mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir, bahkan ada komentar dari salah satu peserta yang ingin menambah hari LDK-nya.

Semoga dengan kegiatan seperti ini bisa mempersiapkan kepengurusan HMJTI 2013 – 2014 dan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa Teknik Informatika lainnya, agar dapat lebih meningkatkan jiwa kepemimpinan dalam kehidupannya yang jauh lebih baik daripada tahun sebelumnya. Selamat bertugas kawan! (@Carolus_Benny)

lihat berita Informatika lainnya>>
hal. 1  ...  8  9  10  11  12  
 
© 2024 - FST/USD Yogyakarta  |  Kontak Kami  | 5 user(s) online