Universitas Sanata Dharma

Fakultas Sains dan Teknologi

Loading

BERITA KEGIATAN

Pelepasan Wisudawan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Sanata Dharma Periode II 2023/2024
F.ST | 15 March 2024

Kamis, 14 Maret 2024, telah dilaksanakan pelepasan wisudawan Fakultas Sains dan Teknologi. Pelepasan wisudawan ini dilaksanakan sebagai tanda perpisahan dan rasa syukur atas keberhasilan wisudawan/wisudawati di Fakultas Sains dan Teknologi dalam menyelesaikan masa studinya. Kegiatan pelepasan Wisudawan ini diadakan rutin dua kali dalam satu tahun, yaitu pada bulan Maret dan September. Leonardo Gery selaku koordinator divisi acara menyampaikan untuk tema pelepasan kali ini, yaitu Mengalirkan Pengetahuan dan Mentransformasi Kehidupan, memiliki makna bahwa wisudawan/wisudawati dapat menerapkan pengetahuan yang mereka dapat di kampus dalam kehidupan sehari-hari.    

Rangkaian acara ini dibuka dengan salam pembuka dan doa pembuka dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Sanata Dharma. Ir. Drs. Haris Sriwindono, M. Kom, Ph. D. selaku dekan FST memberikan kata sambutan kepada peserta yang mengikuti kegiatan, diikuti dengan kata sambutan dari perwakilan orang tua wisudawan/wisudawati, Ibu Debora Yustina Dewi Pitaloka. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian kesan, pesan, dan ucapan terima kasih mewakili seluruh wisudawan/wisudawati oleh perwakilan wisudawan terbaik Elektro, Yohanes Wahyu Christanto. Kegiatan ini juga dimeriahkan oleh penampilan tari cendrawasih dari Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma (KMHD). Sebagai bentuk apresiasi, wisudawan terbaik masing-masing prodi diberi kenang-kenangan oleh Dekan, Wakil Dekan I, dan Wakil Dekan II. Dilanjutkan dengan sesi foto bersama seluruh wisudawan dan masing-masing program studi. Acara ini diakhiri dengan salam penutup, doa penutup, dan hiburan dari JB musik.

Salah satu wisudawan terbaik, Paulus Caesario Dito dari program studi Informatika menyampaikan bahwa program studi yang ia pilih merupakan jurusan yang tepat untuknya. Kesan Dito selama berkuliah di Sanata Dharma, yaitu dosen-dosennya suportif. Selama berkuliah, ia telah mengikuti berbagai macam kegiatan mulai dari kepanitiaan, lomba-lomba, sebagai asisten dosen praktikum, dan mengikuti Studi Independen di Kampus Merdeka. “Saya memiliki quotes favorit dari Roosevelt, bunyinya “A smooth sea never made a skilled sailor” yang terpenting adalah dapat melawan rintangan”, ucap Dito. Pesan Dito untuk adik tingkat yaitu memperbanyak networking, karena networking sangat penting untuk membantu di dunia kerja, ucap Dito. (MK, LS)

hal. 1  2  3  4  5  ...  12
 
© 2024 - FST/USD Yogyakarta  |  Kontak Kami  | 4 user(s) online