Loading

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Sanata Dharma

BERITA KEGIATAN

WEBINAR “KURIKULUM MERDEKA: BAGAIMANA MENJADI GURU YANG SIAP DENGAN PERUBAHAN”
Pendidikan Guru Sekolah Dasar | 17 May 2022
PELAKSANAAN WEBINAR “KURIKULUM MERDEKA: BAGAIMANA MENJADI GURU YANG SIAP DENGAN PERUBAHAN” DAN BIMBINGAN AKADEMIK TENGAH SEMESTER PGSD 2021/2022
   
       
   
       Hai sobat HITS! Beberapa waktu lalu PGSD Universitas Sanata Dharma kembali melaksanakan bimbingan dan pembekalan kepada mahasiswa melalui penyelenggaraan webinar dengan tema “Kurikulum Merdeka: Bagaimana menjadi guru yang siap dengan perubahan”. Pada kesempatan kali ini, PGSD Universitas Sanata Dharma mengundang Prof. Dr. Dinn Wahyudin, M.A yang merupakan Guru Besar bidang Pengembangan Kurikulum Fakultas Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia sebagai narasumber dalam webinar yang dilaksanakan pada 8 April 2022. Selain mengundang Prof. Dr. Dinn Wahyudin, M.A dalam kesempatan yang sama pada webinar kali ini juga dihadiri Ibu Marciana Sarwi S.Pd., M.Pd. yang merupakan kepala SD Kanisius Kintelan 1 Yogyakarta yang akan membagikan informasi dan pengalamannya terkait guru yang siap berubah menyongsong kurikulum merdeka.

       Webinar ini merupakan webinar yang wajib diikuti oleh mahasiswa aktif PGSD Universitas Sanata Dharma. Dalam webinar ini pembicara banyak menjelaskan tentang kurikulum merdeka dan juga peranan sekolah penggerak yang menjalankan kurikulum merdeka kepada mahasiswa PGSD Sanata Dharma sebagai bentuk persiapan kurikulum merdeka dengan segala ke-khas-an dan keunikannya yang harus disiapkan dan diketahui oleh mahasiswa sebagai calon guru. Diharapkan melalui webinar ini mahasiswa PGSD Sanata Dharma mendapatkan bekal berupa ilmu baru dan semakin siap menyambut dan menghadapi dunia kerja sebagai calon pendidik dimasa yang akan datang.

       Setelah mengikuti webinar terkait kurikulum merdeka, mahasiswa PGSD Sanata Dharma melanjutkan rangkaian kegiatan dengan melakukan bimbingan akademik tengah semester 2021/2022 bersama masing-masing DPA. Pada bimbingan akademik yang dilakukan, mahasiswa diberi kesempatan untuk mengisi evaluasi pembelajaran semester genap 2021/2022 melalui google form. Formulir yang diisi mahasiswa adalah formulir terkait evaluasi pelaksanaan pembelajaran hybrid yang sedang dilaksanakan oleh Universitas Sanata Dharma, terkhusus di program studi PGSD. Kemudian, formulir yang telah diisi oleh setiap mahasiswa tersebut menjadi bahan diskusi dan evaluasi bersama demi perbaikan dan pengembangan kualitas dan proses pembelajaran di PGSD Sanata Dharma.
lihat berita Pendidikan Guru Sekolah Dasar lainnya>>
hal. 1  2  3  4  5  ...  72

Kontak Kami

Sekretariat Dekanat FKIP
Kampus I
Universitas Sanata Dharma
Mrican, Caturtunggal, Depok,
Sleman, D.I. Yogyakarta 55281

Telepon: (0274) 883037, 883968 ext. 51413