Magister Manajemen

Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma

<< WEB FAKULTAS

BERITA

MM USD: WORKSHOP "PROFESSIONAL CSR MANAGEMENT" - CSR HEAD - PT. PAMA PERSADA - ASTRA GROUP JAKARTA
16 November 2015
MM USD: WORKSHOP "PROFESSIONAL CSR MANAGEMENT" - CSR HEAD - PT. PAMA PERSADA - ASTRA GROUP JAKARTA :: Magister Manajemen
MM USD News: Sabtu, 14 November 2015, Program Studi Magister Manajemen Universitas Sanata Dharma kembali mengadakan workshop dengan Tema “Professional CSR Management” yang membahas tentang tanggung jawab suatu perusahaan terhadap keberlangusngan hidup masyarakat. Pada kesempatan tersebut, MMUSD mengundang seorang narasumber dari CSR-Head PT. PAMA PERSADA – Astra Group Jakarta, Bapak Heru Hardoyo, S.Pd yang merupakan salah satu alumni dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Sanata Dharma.
Workshop tersebut dihadiri oleh 50 peserta terdiri dari dosen dan  mahasiswa MMUSD, mahasiswa S1, serta tamu undangan. Maria Gabriella Roswita & Kezia Tata Hatari sebagai pembawa acara dalam workshop tersebut membuka kegiatan dengan Doa Pembukaan dilanjutkan menyanyikan Hymne Sanata Dharma. Selanjutnya sambutan dari Pengelola Program Studi Magister Manajemen Universitas Sanata Dharma, Bapak T Handono Eko Prabowo, MBA, Ph.D. Workshop yang terbilang berlangsung sukses dan sangat inspiratif dimoderatori Antonius Budisusila, S.E., M.Soc.Sc.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan workshop tersebut dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama, narasumber membahas tentang Visi-misi Perusahaan dan Pengorganisasian Program CSR yang ada di PT. PAMA Persada – Astra Grup Jakarta. Dalam pelaksanaannya, Bapak Heru Hardoyo menegaskan bahwa hal terpenting yang harus diciptakan dalam sebuah perusahaan adalah “Community Relation” atau relasi komunitas. “Community Relation” tersebut memiliki makna menjalin relasi di dalam sebuah komunitas, yang menekankan bahwa sebuah perusahaan tidak hanya mementingkan kebutuhan orang yang ada di dalam perusahaan tersebut, tetapi mengutamakan kepentingan masyarakat luas. Pak Heru menerangkan tentang beberapa skema perusahaan yang sedang ia jalani, terkait dengan tanggung jawab social terhadap masyarakat. Pada sesi yang ke2, Bapak Heru memaparkan program-program yang dilaksanakan oleh PT. PAMA PERSADA – ASTRA Grup Jakarta serta Evaluasi dari pencapaian program CSR / evaluation on the achievement of CSR Program.  Hal penting dalam sebuah program di CSR adalah sebuah komitmen. Pak Heru juga menambahkan, “Program-program CSR terkadang hanya sebagai wacana  bahkan pencitraan di dalam sebuah perusahaan, tetapi bagi kami, program CSR harus mempunyai komitmen kuat dalam melaksanakan kewajiban”.
Banyak mahasiswa yang berdecak kagum oleh pemaparan yang diberikan oleh Bapak Heru, “Saya heran lho, dulu lulusan dari PBI kok sekarang melenceng jauh sampai ke Ekonomi-Manajemen. Penjelasannya itu detail sekali dan cara penyampaiannya menyenangkan.” Tutur Petrus, mahasiswa angkatan IV MMUSD. Dosen serta mahasiswa baik S1 & S2 yang hadir dalam workshop tersebut juga terlihat sangat antusias dalam memberikan pertanyaan serta masukan kepada Bapak Heru Hardoyo. Akhirnya, kegiatan workshop tersebut ditutup dengan pemberian piagam penghargaan dan souvenir dari MMUSD. Terkait workshop silahkan klick di Media kemudian klick Video (tinggal pilih videonya). (Elga - MMUSD)





WORKSHOP PROFESSIONAL CSR MANAGEMENT

 


Moderator



Corporate Social Responsibility



Pembawa Acara Workshop



Peserta Workshop



Peserta Workshop dari S1



Peserta Workshop dari Dosen S1



WORKSHOP MMUSD 



WORKSHOP PROFESSIONAL CSR MANAGEMENT


hal. 1  ...  10  11  12  13  14  ... 25
© 2024 - Magister Manajemen - Fakultas Ekonomi - Universitas Sanata Dharma Yogyakarta