<< WEB USD

BERITA KEGIATAN

Green Entrepreneurship Training (GET) Angkatan 5 - Hari Keempat
Magister Manajemen | 39 15 October 2017
Green Entrepreneurship Training (GET) Angkatan 5 - Hari Keempat :: Magister Manajemen
Magister Manajemen USD News - Sabtu, 14 Oktober 2017 merupakan hari ketiga Green entrepreneurship Training (GET) 5. Berbeda dengan dua hari sebelumnya yang banyak berfokus pada materi-materi teknis dalam berwirausaha, hari ini materi yang diberikan lebih berfokus pada penegasan spirit dan idealisme dari Green Enterpreneurship Training. Sesi pertama dimulai dengan materi Pengelolaan SDM yang disampaikan oleh Dr. YB. Cahya Widiyanto, S.Psi., M.Si. Sesi kedua dengan materi Visi, Misi, dan Motivasi yang disampaikan oleh Prof. Dr. M. F. Shellyana Junaedi, M.Si. Sesi ketiga dengan materi Etika Bisnis yang disampaikan oleh Romo Grasius, SVD. Serta, sesi keempat dengan materi Laudato Si’ yang disampaikan Romo In Nugroho Budisantoso, S.J., M.Hum., M.P.P. Secara umum, kegiatan GET hari keempat berjalan lancar dan kondusif, peserta pun semakin termotivasi dan diteguhkan untuk membawa bara spiritualitas GET dalam usaha masing-masing. Sesi pertama dimulai dengan materi Pengelolaan SDM yang disampaikan oleh Dr. YB. Cahya Widiyanto, S.Psi., M.Si. Manajemen Sumber Daya Manusia merupakan bagian  dari proses manajemen  organisasi  yang melakukan perencanaan, pengorganisasian, serta pengontrolan melalui serangkaian fungsi penyediaan, pengembangan, pemeliharaan, dan penggunaannya dalam  rangakain aktivitas pencapaian tujuan organisasi.Sementara Sumber Daya Manusia (SDM), dalam hal ini “karyawan”, merupakan aset penting dalam sebuah organisasi. Kualitas dan efektivitas organisasi ditentukan oleh kualitas dari orang-orang yang bekerja di dalamnya. Pendekatan strategis dalam manajemen SDM, baik secara individual maupun kolektif dapat digunakan dalam usaha pencapaian tujuan organisasi. Hal tersebut menjadi tanggung jawab seorang manajer dan bagian HRD pada suatu perusahaan. Maka dari itu, orang-orang di bagian manajemen sebaiknya tahu dan memiliki pengalaman lapangan dalam berbagai hal yang berkaitan dengan job description dalam perusahaan tersebut. Sehingga ketika berkolaborasi dengan bagian HRD, pendampingan dapat berjalan maksimal. Tidak hanya berpikir untuk merekrut atau memerintah saja, tetapi juga mengembangkan karakter dan softskill karyawan.
Sesi kedua disampaikan oleh Prof. Dr. M.F. Shellyana Juanedi, M.Si., dengan topik “Visi, Misi, Motivasi”. Visi merupakan tujuan utama jangka panjang sebuah usaha. Sementara misi adalah hal-hal yang harus dilakukan untuk mewujudkan visi. Visi dan misi akan membantu seorang wirausaha menentukan arti sukses dalam usaha, dan apakah sukses tersebut akan membuatnya bahagia, atau sebaliknya? “Kebahagiaan ada di dalam hati kita. Saya tidak pernah menjadi orang gagal, karena saya tidak pernah berhenti untuk menjadi sukses.” Dua kalimat tersebut adalah mindset penting yang harus ditanamkan dalam pikiran. Kebahagiaan dan kesuksesan sungguh bertalian erat, sebab sesuatu yang membawa kebahagiaan akan membawa kesuksesan.
Selanjutnya, sesi ketiga dengan materi Etika Bisnis, disampaikan oleh Romo Grasius, SVD. Etika bisnis lahir pada tahun 1970-an di Amerika Serikat. Etika bisnis memiliki tiga tahapan: Makro level, Meso level, Mikro level. Tujuan Etika Bisnis, yakni: Memberi  nilai-nilai moral, agar  pelaku bisnis tidak terjebak untuk menjadi “hamba” uang atau profit, serta sistem dan aktivitas ekonomi  sungguh dapat dipakai utk menyejahterakan manusia.
Kemudian, sesi terakhir dengan materi Laudato Si’, disampaikan oleh Romo In Nugroho Budisantoso, S.J., M.Hum., M.P.P. Laudato Si’ berasal dari doa pujian St. Fransiskus Asisi (abad ke-13) dan terbagi dalam 6 bagian, yang mengikuti pendekatan “See, Judge, Act”. Ada tiga langkah mendalami ensiklik Laudato Si’: Bertolak dari konteks aktual (Experience), Membangun cara pandang baru (Reflection), Memulai perubahan radikal (Action). Selanjutnya, usahawan diajak menghidupi Spiritualitas Inovasi dalam Terang Laudato Si’. Spiritualitas yang berakar pada rahmat ALLAH sebagai kekuatan yang memampukan manusia untuk tahan memilih pilihan yang lain (mungkin di luar sistem), bahkan bila harus melawan arus, demi menyediakan ruang bagi semua (manusia dan alam).

                                                                            Penulis : Juvita
lihat berita Magister Manajemen lainnya>>
hal. 1  

Kontak Kami

Sekretariat FE USD
Universitas Sanata Dharma,
Jl. Affandi, Mrican, Caturtunggal, Maguwoharjo, Depok, Sleman, DIY 55281
E-mail: fe@usd.ac.id
Telp: (0274) 513301 ex 1309
WA: 081328666553