USD Akreditasi A English Version Alumni Email USD

JOB FAIR: The Path of Future 2019

diupdate: 5 tahun yang lalu




Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sleman bekerja sama dengan Universitas Sanata Dharma (USD) pada tanggal 7-8 September 2019 mengadakan pameran pasar kerja atau job fair yang terlaksana di Aula Kampus 1 USD. Kegiatan yang bertema The Path of Future 2019 ini dibuka langsung oleh Bapak Drs. H. Sri Purnomo, M. Si., selaku Bupati Kabupaten Sleman; Bapak Johanes Eka Priyatma, M.Sc., Ph.D. selaku Rektor USD; dan Ibu Sutiasih, SP, MM selaku Kepala Bidang Penempatan dan Peluasan, Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sleman.

Jumlah lowongan yang tersedia pada kegiatan ini ada 2.126 lowongan, termasuk di dalamnya terdapat lowongan bagi penyandang disabilitas dari 205 jenis jabatan. Kegiatan job fair ini diadakan setiap tahunnya menggunakan dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Sleman. Perusahaan yang mengikuti kegiatan job fair ini merupakan perusahaan yang berasal dari Kabupaten Sleman, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), maupun dari luar DIY. Tujuan dari job fair ini adalah untuk mempertemukan pencari kerja dengan pengguna tenaga kerja supaya terjadi penempatan tenaga kerja yang dapat mengurangi angka pengangguran.

Menurut Bupati Sleman, persentase pengangguran tahun 2018 menurun menjadi 5.76% dari tahun sebelumnya sebesar 5,78%. Beliau berharap ada pertumbuhan untuk ide menjadi wirausaha agar bisa turut berkontribusi untuk membuka kesempatan kerja bagi dirinya sendiri dan orang lain. Beliau juga mengatakan bahwa job fair ini bisa diakses secara maksimal untuk bisa mengisi lowongan melalui stand-stand yang tersedia. “Mudah-mudahan pada job fair kali ini bisa menampung banyak orang agar siap untuk bekerja sesuai dengan aturan yang diberikan oleh perusahaan masing-masing.” kata beliau.

Rektor USD, dalam kesempatan ini berharap tetap ada kerjasama yang terjalin antara pemerintah Kabupaten Sleman dengan USD dalam hal apapun. Beliau menyebutkan bahwa tantangan yang dihadapi pada zaman ini adalah menghasilkan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhan industri. “Semoga semakin banyak pihak perusahaan/instansi yang berkepentingan dapat memberikan informasi perkembangan sehingga pihak pendidik dapat menghasilkan tenaga kerja yang sesuai dengan kebutuhani.” tutur beliau.

“Saya berharap bisa menemukan tempat kerja idaman.” kata Dominicus Bagus Kristanto salah satu pengunjung job fair. Peserta stand bernama Sarwo Edi Prabowo dari PT Bringin Gigantara (BRI Tech) mengatakan bahwa ini pertama kalinya mengikuti job fair yang diadakan oleh pemerintah Kabupaten Sleman. Beliau berharap semoga melalui kegiatan ini, perusahaannya bisa mendapatkan kandidat terbaik yang bisa bekerja di BRI Tech.

(MHH & PB)

  kembali